Gabung Barca, Boateng: Mimpi Jadi Nyata!


VIABOLA - Pembelian anyar Barcelona, Kevin-Prince Boateng menilai perjalanan barunya bersama Barca sebagai mimpi yang terwujud. Boateng tak pernah menyangka bisa bermain untuk klub bersejarah seperti Barcelona.

Boateng dipinjam Barca dari Sassuolo sampai akhir musim ini. Tentu berita peminjaman ini mengejutkan banyak pihak, sebab sebelumnya tak ada rumor apa pun yang beredar.

Kabarnya, Boateng didatangkan Barca untuk mengisi lubang yang ditinggalkan Munir El Haddadi yang hengkang ke Sevilla. Tampaknya Boateng akan dimanfaatkan sebagai pelapis ketika Luis Suarez atau salah satu penyerang Barca tak bisa bermain.

Meski demikian, Boateng sangat bahagia bisa bermain di Barca. Betulkah demikian? Baca ulasan selengkapnya di bawah ini ya, Bolaneters!

Mimpi Jadi Nyata

Pemain 31 tahun ini tampaknya sangat gembira bisa merumput di Camp Nou. Boateng merasa terhormat bisa bermain di Barca dan dia mengakui selalu memimpikan saat-saat ini.

"Saya sangat bahagia. Adalah kehormatan besar bisa berada di sini dan mendapat kesempatan bermain untuk klub hebat ini," ungkap Boateng di fourfourtwo.

"Bagi setiap anak kecil yang memulai bermain sepak bola, saya pikir bermain untuk klub seperti Barcelona adalah mimpi, jadi bagi setiap pemain dan khususnya bagi saya, ini adalah mimpi yang jadi nyata."

Benarkah Demikian?

Pertanyaannya, benarkah demikian? Boateng tampaknya tak benar-benar mencintai Barca. Mengutip ghanasoccernet.com, pada interviu 2017 silam, Boateng pernah diminta memilih antara Real Madrid atau Barcelona.

Tegas, Boateng menjawab: "Madrid". Dia juga mengatakan selalu jadi penggemar Real Madrid sejak masih kecil.

Pembelian Boateng juga bisa jadi sumber masalah lainnya untuk Barcelona. Sebelumnya, Boateng punya masalah kedisiplinan dan perilaku di Schalke dan Las Palmas, kontraknya di Schalke bahkan diputuskan lebih cepat.

Pula, Boateng pernah beberapa kali mencibir Barcelona melalui media sosial Twitternya berikut ini:

Boateng mencemooh Luis Suarez dan Sergio Busquets (c) twitter.com/KPBofficial
Kumpulan cuitan Boateng soal Barcelona (c) twitter.com/KPBofficial

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.